Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Apa yang saya suka dari Yamaha Freego? Dan Bagaimana perbandingannya dengan Honda Beat 2018?

Halo gaes selamat datang di blog CeritaK. Blognya saya Deka Firhansyah. Tulisan ini akan saya posting juga di blog CeritaK Motor. Blog saya yang khusus membahas tentang Motor. Beberapa waktu yang lalu Yamaha Indonesia Manufacturing meluncurkan produk baru. Namanya adalah Yamaha FreeGo. Tepatnya motor Yamaha Freego di launching pertama kali dalam pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018.

Sebelum membahas Apa yang saya suka dari Yamaha Freego? Dan Bagaimana perbandingannya dengan Honda Beat 2018? Berikut saya sertakan kutipan artikel tentang Yamaha FreeGo yang saya peroleh dari koran Tribun Sumsel edisi Jum'at, 2 November 2018.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

FreeGo, The Amazing Matic

Jakarta - PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara resmi meluncurkan motor terbaru Yamaha FreeGo. Peluncuran ini dilangsungkan pada gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 di  Jakarta Convention Center, Senayan.


"Yamaha selalu menciptakan kategori baru dengan mendengarkan masukan dari konsumen. Konsumen saat ini menginginkan sepeda motor yang irit dan keren tetapi tetap nyaman. Untuk itu dengan bangga kami memperkenalkan FreeGo, The Amazing Matic." Minoru Morimoto, Presiden Directory & CEO YIMM menjelaskan.

Amazing Function

*Bagasi Besar

Setiap orang yang berkendara dengan FreeGo akan merasakan fungsi fitur-fitur yang luar biasa. Seperti ukuran Bagasi 25 liter, bahkan lebih besar dari Yamaha NMAX, membuat berkendara lebih praktis karena barang bawaan dapat disimpan ke dalam bagasi. Para pengendara dapat menyimpan barang-barang bawaan seperti helm full face, tas, jaket, sepatu hingga bola basket ke dalam bagasi FreeGo yang luas ini.


*Smart Front Refuel

Pengisian bahan bakar di FreeGo sangat praktis karena lubang tangki pengisian bahan bakar yang berada di posisi depan sehingga pengendara tidak perlu membuka jok. Tanki bensinnya berkapasitas 4.2 liter dengan posisi ada di dek kaki. Tanki dilindungi dengan plat baja dan memiliki jarak terendah ke tanah 135 mm sama seperti NMAX.

*12 inchi Wheel Wide Tubeless Tire

FreeGo menggunakan velg 12 inchi dan ban tubeless tapak lebar sehingga membuat motor lebih stabil saat bermanuver.

*Long Seat & spacious Flat Footboard

Berkendara sendiri atau bersama pasangan tetap nyaman karena long Seat dengan ukuran 895 mm. Ruang kaki yang lega pada FreeGo juga semakin menambah kenyamanan saat berkendara.

*LED Headlights & Hazard Lamp

Berkendara pada malam hari tidak perlu ragu karena FreeGo menggunakan LED Headlights yang lebih terang untuk berkendara. Pada kondisi darurat pengendara dapat memberikan tanda dengan menyalakan lampu Hazard yang ada pada FreeGo.

*Electric Power Socket

Pengendara juga tidak perlu khawatir kehilangan koneksi saat perjalanan jauh karena bisa mengisi daya Smartphone melalui elektric power socket yang tersedia di Yamaha FreeGo.

Amazing Sensasional

*Smart Key System (SKS)

Beragam fitur berkelas disematkan pada Yamaha FreeGo salah satunya Smart Key System (SKS) yang merupakan sistem kunci tanpa anak kunci (Keyless). Fitur ini menjadikan berkendara semakin praktis dan aman karena juga dilengkapi dengan adanya Immobilizer dan Answer Back System.

*Full Digital Speedometer

Tampilan speedometer Yamaha FreeGo semakin keren dan modern dengan full Digital yang lebih stylish, modern, dan informatif. Speedometer ini dilengkapi dengan'Multi Information Display' (MID) yang berisi informasi seputar sepeda motor.

*Antilock Brake System (ABS)

Yamaha FreeGo juga dilengkapi sistem pengereman canggih  Antilock Brake System (ABS). ABS membuat daya pengereman Yamaha FreeGo menjadi maksimal sehingga mengurangi resiko ban slip saat pengereman.

Amazing Blue Core Engine

*Smart Motor Generator (SMG)

Urusan kehandalan dan keiritan mesin jangan ragu. Yamaha FreeGo menggunakan mesin 125cc Blue Core konsep baru dengan sistem intake baru dan Smart Motor Generator (SMG) sehingga akselerasi dan starter menjadi halus.

* Forget Piston & DiAsil Cylinder

Yamaha FreeGo juga menggunakan teknologi Forget Piston & DiAsil Cylinder yang telah lama teruji 3x lebih awet, 3x lebih kuat, 3x lebih ringan dengan garansi 5 tahun.

* Stop & Start System (SSS)

Dilengkapi Stop & Start System (SSS), Yamaha FreeGo semakin irit karena mesin akan otomatis mati saat berhenti lebih dari 5 detik sehingga menghemat konsumsi bahan bakar yang tidak perlu dan akan otomatis hidup saat tuas gas diputar. Jadi pengendara bisa menyimpan uang biaya mengisi bahan bakar untuk kebutuhan lainnya.

Harga dan Warna

Yamaha FreeGo hadir dengan tiga tipe pilihan dan dijual dengan harga Rp. 18.500.000,- OTR Jakarta untuk FreeGo standar, Rp. 19.700.000,- OTR Jakarta untuk FreeGo Sangat, dan Rp. 22.500.000,- OTR Jakarta untuk FreeGo S ABS.


FreeGo punya beragam pilihan warna yang menarik. Matte Black, Mettalic Red, Mettalic Blue dan Mettalic White untuk FreeGo standar. Untuk FreeGo S dan S-ABS tersedia dalam dua pilihan warna yakni Matter Red dan Matte Grey.

Semuanya ada dalam satu motor Yamaha FreeGo, pilihan tepat untuk seluruh keluarga di Indonesia. Tunggu apalagi, Jadikan FreeGo sebagai pilihan utama berkendara dan bagian dari keluarga Anda.

FreeGo, The Amazing Matic!
Yamaha Semakin di Depan!


Demikianlah artikel lengkap tentang fitur-fitur motor Yamaha FreeGo seperti yang saya kutip dan perjelas dari Harian Tribun Sumsel edisi Jum'at, 2 November 2018.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Apa yang saya suka dari Yamaha FreeGo? & Bagaimana perbandingannya dengan Honda Beat 2018?


Yamaha Freego hadir dalam 3 varian atau tipe yakni FreeGo standar, FreeGo tipe S, dan FreeGo tipe S-ABS.
Freego tipe standar dijual dengan harga Rp. 18.500.000,-. FreeGo S adalah varian yang telah dilengkapi fitur Keyless harganya Rp.19. 700.000,-. Kemudian FreeGo S-ABS dijual dengan harga Rp. 22.500.000,- merupakan varian yang dilengkapi Keyless dan rem ABS. Semua harga itu adalah harga OTR Jakarta. Tentu akan ada penyesuaian di setiap daerah lain yang ada di Indonesia. Di Pangkalan Balai? Entah berapa harganya nanti, jika sama tentu akan menjadi saingan berat bagi Honda Beat yang saat ini masih menguasai pasar.

Saya sudah melihat-lihat tentang gambaran motor Yamaha FreeGo ini di blog dan channel YouTube IwanBanaran serta blog/web dan chanel YouTube lainnya. Dan ya saya menyukai desain dan fitur yang ada pada motor Yamaha FreeGo.

Yamaha Freego menurut saya masih cocok untuk dibandingkan dengan Honda Beat. Karena Harganya cukup dekat dengan All New Honda Beat dan memiliki fitur melimpah.
Apa yang saya suka dari Yamaha Freego? Bagaimana perbandingannya dengan Honda Beat?

*Harga

Pertama, saya suka motor Yamaha FreeGo karena Harganya Rp. 18.500.000,-. Harga tersebut tidak jauh beda dengan All New Honda Beat Cw Plus 2018 punya saya. Adapun All New Honda Beat Cw Plus 2018 pada bulan Juli 2018 saat saya beli adalah Rp. 17.050.000,-. Itu adalah harga versi termurah dari motor All New Honda Beat 2018 OTR Pangkalan Balai. Sebagai catatan mungkin harga bisa lebih murah jika beli cash dan di Kota Pangkalan Balai sendiri belum saya ketahui Yamaha FreeGo nantinya akan dijual berapa?

*Lampu Utama Yamaha FreeGo sudah LED

Saya suka Yamaha FreeGo sudah menggunaka LED sebagai lampu utama meskipun lampu sein dan lampu senja dan lampu belakang masih bohlam. Posisi lampu sein depan sendiri nempel di tebeng dan tentunya ini terlihat keren. Bandingkan dengan Honda Beat yang seluruh lampunya masih berupa bohlam balogen biasa.

*Yamaha FreeGo pakai Ban tapak Lebar

Yang saya suka dari Yamaha Freego adalah telah menggunakan ban tapak lebar. Yamaha Freego secara standar sudah dilengkapi ban depan ukuran 100/90 dan membukus velg palang ring 12. Kemudian ban belakang menggunakan ukuran 110/90 velg palang ring 12. Pada Honda Beat menggunakan ban 90/90 ring 14.

*Yamaha FreeGo punya Bagasi Luas

Freego memiliki ukuran Bagasi yang sangat besar. 25 liter. Menurut IWB ini bahkan lebih besar daripada Yamaha NMAX. Sebuah galon air itu kapasitasnya sekitar 20 liter dan tentunya terbayangkan oleh saya bahwa ukuran 25 liter pada  Bagasi Yamaha FreeGo sangat besar. Ini yang paling saya suka karena bagasi pada Honda Beat tidak bisa memuat helm.

*Lubang tangki diluar jok

Kemudian ini yang saya sangat suka dari Yamaha Freego karena sudah memiliki lubang tangki yang bisa diakses tanpa membuka jok. Ini juga yang paling saya suka dari Yamaha FreeGo karena lubang tangki pada Honda Beat masih berada dibawah jok dan hanya bisa diakses dengan membuka jok.

*Membuka jok tanpa mencabut kunci

Jok Yamaha Freego memiliki fitur untuk bisa dibuka cukup dengan menekan tombol. Sebuah fitur yang keren. Menurut saya fitur ini seharusnya sudah wajib mengingat harga motor makin mahal. Pada Honda Beat untuk membuka jok, pengemudi masih harus menggunakan anak kunci yang dicolok di bagian samping.

*Speedometer Yamaha FreeGo sudah Full Digital

Kemudian saya juga suka sekali dengan hadirnya spedometer full digital pada Yamaha FreeGo. Spedometer digital memberikan tampilan yang keren. Speedometer digital pada Yamaha FreeGo juga memuat tentang MID. Informasi yang tersaji didalamnya lebih mudah terbaca. Sementara pada All New Honda Beat hanya ada odometer yang berbentuk digital.


Itulah hal-hal yang saya suka dari Yamaha Freego dan sedikit perbandingannya dengan Honda Beat 2018.

Foto-foto Yamaha FreeGo:































Berikut video tentang apa yang saya suka dari Yamaha FreeGo.
Berhubung Channel yang itu dihapus Google dan kebetulan videonya masih ada jadi saya upload di Channel YouTube saya yang baru๐Ÿ˜ƒ
---------------------------------------------------------------------
Buat interaksi dan mengenal Deka secara lebih personal mampir juga ke sini ya:
Website Deka: http://www.dekafirhansyah94.blogspot.com
Follow akun sosmed Deka di:
Facebook: http://facebook.com/deka.firhansyah
Instagram: http://instagram.com/dekafirhansyah94

Deka Firhansyah, S.I.P.
Deka Firhansyah, S.I.P. Saya saudara kembar dari Deki Firmansyah, S.E. Seorang pelajar yang masih ingin terus belajar. Biasa di panggil Dek, meski saya lebih suka dipanggil DK atau cukup K. Kami Blogger asal Kota Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan kelahiran Selasa, 29 Maret 1994. Senang berbagi informasi sejak kenal internet dan Facebook kemudian mengantarkan saya mengenal blog. Rutin menulis apa saja yang ingin saya tulis termasuk curhat di blog sejak tahun 2016. Selengkapnya kunjungi halaman about.

Posting Komentar untuk "Apa yang saya suka dari Yamaha Freego? Dan Bagaimana perbandingannya dengan Honda Beat 2018? "

ุจِุณْู…ِ ุงู„ู„َّู‡ِ ุงู„ุฑَّุญْู…َู†ِ ุงู„ุฑَّุญِูŠู…
ุงู„ุณَّู„ุงَู…ُ ุนَู„َูŠْูƒُู…ْ ูˆَุฑَุญْู…َุฉُ ุงู„ู„ู‡ِ ูˆَุจَุฑَูƒَุงุชُู‡ُ