Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Rewind Tulisan Deka yang Terbit sepanjang 2018

Penulis-penulis terkenal itu mulai menghasilkan karya tulis sejak sekolah dasar. Saya yang baru mulai dari tahun 2016 tentu tidak layak untuk bermimpi bisa seperti mereka. Pelan-pelan saja.

Yang bisa saya lakukan hanya keinginan untuk berbagi CeritaK, berbagi kenangan-kenangan sambil menunggu momen menemukan ide untuk berkaya.

Rewind Tulisan Deka yang Terbit sepanjang 2018

Setelah dihitung ternyata ada 18x tulisan saya terbit di kolom milik perusahaan media selama periode 2017-2018.

Khusus tahun 2018 ternyata sudah  ada 13x diantara tulisan-tulisan saya yang terbit di media milik perusahaan.

Jadi, rata-rata ada lebih 1 tulisan saya terbit setiap bulan di tahun 2018. Meski begitu, nyatanya tidak setiap bulan ada tulisan saya yang terbit.

Pencapaian ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa bagi saya. Senang sekali rasanya. Dianggap lebay pun saya rela, memang nyatanya lebay hehehe.

Sama sekali tidak terpikirkan oleh saya jika saya bisa produktif dalam menulis. Tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Saya tidak menyangka bahwa saya cukup berbakat dalam menulis.

Sama seperti mereka, sama juga seperti Anda. Saya hanya mencoba melakukannya. Mencoba mengubah kegelisahan yang bergelayut dalam pikiran saya menjadi tulisan.

Seperti mereka dan seperti yang juga bisa anda coba  lakukan. Saya mencoba sedikit memberikan analisisa atas permasalahan sosial disekitar saya. Mencoba memberikan jawaban atas persoalan yang sebenarnya mungkin bukan itu jawabannya. Saya hanya bisa mencoba.

Benar ataukah salah atas apa yang saya sampaikan dalam tulisan itu tidak menjadi masalah, yang menjadi masalah adalah jika Anda punya solusi yang bagus dari saya namun justru tidak berbagi dan malah menyimpan semuanya untuk diri sendiri.

"Bila tidak mampu menulis yang bermanfaat bagi orang lain maka tulislah yang bermanfaat bagi diri sendiri". Begitulah arti menulis bagi saya. Dalam menulis tidak perlu kita terlalu jauh memikirkan pertanyaan "apakah tulisan kita ini bermanfaat bagi orang lain?"

Pelan-pelan saja. Tulis-tulis saja. Tulis apa saja yang menjadi beban dalam pikiran kita. Jangan biarkan beban-beban pemikiran itu menumpuk dan menjadi penyumbat dalam otak kita. Proses menulis memang seperti itu. Tidak instan dan tidak mudah meski sudah dipelajari dari TK.

Mulailah dengan menulis tentang keseharian kita. Kemudian secara ajaib kita akan mulai bisa merangkai isi yang ada di sekitar kita menjadi tulisan juga. Pelan-pelan saja. Jangan buru-buru ingin menulis berdasarkan standar teori-teori para ahli yang rupanya hanya hasil copy dari Google.

Jika ingin benar-benar berteori atau menganalisis berdasarkan teori yang disampaikan para ahli maka, yang pertama harus dilakukan adalah dengan memperhatikan sumber asli dari teori tersebut. Harus pula dipelajari detail mengapa dalam teori yang disampaikan oleh sang Ahli bisa menjadi seperti itu.

Mulailah dengan menulis yang ringan-ringan saja. Mulailah dengan cerita Perjalanan atau bahkan diary yang ditulis berdasarkan aktivitas harian.

Latihan. Menulis itu adalah tentang latihan. Semakin banyak dan semakin sering menulis maka otak akan otomatis terasah untuk memilih kata-kata. Tidak semua kata bisa ditulis. Harus dipilih-pilih sesuai kebutuhan.

Bagian tersulit dalam menulis adalah merangkai kata agar maksud dan tujuan tulisan kita itu bisa tersampaikan kepada pembaca.

Tulis lah keresahan-keresahan yang bergentayangan dalam pikiran kita. Siapa tahu ada orang-orang lainnya yang juga mengalami keresahan yang sama. Perlahan-lahan perbaiki cara kita dalam menyampaikan ide atau pesan dalam tulisan kita.

Seiring dengan berjalannya waktu. Lama kelamaan kita akan bisa menemukan benang merah tujuan yang ingin dan bisa kita sampaikan kepada pembaca lewat tulisan kita. Seperti kata pepatah "bisa karena biasa".

Ketika telah sampai pada tahap menemukan manfaat dari tulisan kita bagi pembaca setelah membaca tulisan kita maka jangan ragu untuk berbagi kepada orang-orang. Cobalah mengirimkan karya-karya tulisan kita itu kepada redaksi perusahaan-perusahaan media.


Salam hangat


Deka Firhansyah, S.IP

Posting Komentar untuk "Rewind Tulisan Deka yang Terbit sepanjang 2018"

بِسْÙ…ِ اللَّÙ‡ِ الرَّØ­ْÙ…َÙ†ِ الرَّØ­ِيم
السَّلاَÙ…ُ عَÙ„َÙŠْÙƒُÙ…ْ ÙˆَرَØ­ْÙ…َØ©ُ اللهِ ÙˆَبَرَÙƒَاتُÙ‡ُ