Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Saya Ditolak saat upgrade akun Google Adsense ke Nonhosted, Kenapa?

Hai gaes saya akan kembali membahas seputar Tips Ngeblog.

Pagi ini saya baru saja menerima email balasan bahwa Permintaan peningkatan versi AdSense Anda (maksudnya saya) telah ditolak. Saya Ditolak  saat upgrade akun Google Adsense ke Nonhosted, Kenapa?

Sebelum membahas alasan penolakan dari Google sedikit perlu saya jelaskan bahwa Google adsense adalah layanan periklanan milik Google. 

Jika pengajuan iklan google adsense diterima maka kita bisa menayangkan iklan dari pihak ketiga yang terkoneksi dengan jaringan iklan Google adsense.

Cara mendapatkan akun Google adsense?

Ada 3 cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan akun Google adsense. Pertama kita bisa mendaftar langsung dengan mengunjungi situs Google.com/adsense. Kedua kita juga bisa mendaftar Google adsense melalui blogspot. Ketiga, kita bisa mendapatkan akun Google adsense dengan cara mendaftarkan diri melalui YouTube.

Lalu, apa Beda antara ketiga cara untuk mendapatkan akun Google adsense tersebut?

jika kita ingin mendaftar Google adsense langsung dengan mengunjungi situs Google.com/adsense maka kita harus terlebih dahulu mempunyai sebuah situs web dengan domain level atas.

Jika kita mendaftarkan diri ke layanan Google adsense melalui blogspot maka akun Google adsense yang mungkin kita dapatkan adalah akun Google adsense hosted yakni akun Google adsense yang hanya bisa di pakai pada 1 situs yang kita daftarkan.

Jika kita ingin mendapatkan akun Google adsense dengan cara mendaftarkan diri ke layanan Google adsense melalui YouTube maka akun Google adsense yang mungkin kita dapatkan adalah juga akun Google adsense hosted yang hanya bisa menayangkan iklan dari layanan Google adsense di channel YouTube milik kita.

Permintaan peningkatan versi AdSense

Jika pendaftaran kita untuk memperoleh akun Google adsense hosted dari blogspot atau YouTube diterima maka kita juga bisa mengajukan Permintaan peningkatan versi AdSense atau upgrade akun dari akun Google adsense hosted ke akun Google adsense Nonhosted.

Caranya adalah dengan memasukkan kode html dari akun Google adsense hosted Milik kita ke bagian bawah kode <head> di bagian edit html menu Tema blogspot kita. Syaratnya adalah blog atau situs web kita tersebut telah menggunakan domain level atas. Misalnya www.NAMAANDA(.com/.Net/.xyz/dll).

Itulah yang saya lakukan beberapa hari yang lalu. Saya mengajukan Permintaan peningkatan versi AdSense untuk akun Google adsense hosted yang saya peroleh dari Channel YouTube saya.

Berikut isi pesan email dari Google selengkapnya:
Terima kasih atas minat Anda dalam mengembangkan akun Google AdSense Anda untuk menerapkan kode iklan pada situs web Anda sendiri. Mohon maaf, setelah meninjau permohonan Anda, saat ini kami tidak dapat menyetujui permohonan ini. Akun AdSense Anda yang ada yang dapat digunakan untuk menampilkan iklan pada situs mitra, tidak akan terpengaruh dengan penolakan ini.
Kami tidak menyetujui permohonan Anda karena alasan-alasan yang tercantum di bawah ini.
Masalah:

Konten tidak memadai: Guna mendapatkan persetujuan untuk AdSense dan menampilkan iklan yang relevan di situs Anda, laman Anda harus berisi teks yang memadai agar pakar kami dapat melakukan peninjauan dan perayap kami dapat menentukan tema laman Anda.
Untuk menyelesaikan masalah ini, harap pelajari saran berikut:
  • Pastikan laman Anda berisi teks yang memadai - situs web yang kontennya sebagian besar adalah gambar, video, atau animasi Flash tidak akan disetujui.
  • Konten Anda harus berisi kalimat dan paragraf lengkap, bukan sekadar judul.
  • Pastikan situs web Anda telah sepenuhnya rampung dan diluncurkan sebelum Anda mengajukan permohonan untuk AdSense - jangan ajukan permohonan ketika situs Anda masih dalam versi beta atau tahap "sedang dibuat" atau hanya terdiri dari kerangka situs web.
  • Tempatkan kode iklan di laman aktif situs web Anda. Tidak harus berupa laman utama, namun laman percobaan yang kosong kecuali untuk kode iklan AdSense tidak akan disetujui.
  • Sediakan sistem navigasi yang jelas untuk para pengunjung agar mudah menemukan semua bagian dan laman dalam situs web Anda.
  • Jika Anda ingin memonetisasi video YouTube, ajukan permohonan untuk program monetisasi YouTube. Perhatikan bahwa blog dan situs web yang hanya berisi video tidak akan disetujui.

Ya Permintaan peningkatan versi AdSense yang saya ajukan ternyata ditolak.

Demikianlah dengan hasil ini maka selanjutnya yang perlu saya lakukan adalah melakukan pembenahan terhadap blog saya tersebut sesuai dengan panduan dari Google.


Momen ini saya abadikan dalam video berikut ini:


Deka Firhansyah, S.I.P.
Deka Firhansyah, S.I.P. Saya saudara kembar dari Deki Firmansyah, S.E. Seorang pelajar yang masih ingin terus belajar. Biasa di panggil Dek, meski saya lebih suka dipanggil DK atau cukup K. Kami Blogger asal Kota Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan kelahiran Selasa, 29 Maret 1994. Senang berbagi informasi sejak kenal internet dan Facebook kemudian mengantarkan saya mengenal blog. Rutin menulis apa saja yang ingin saya tulis termasuk curhat di blog sejak tahun 2016. Selengkapnya kunjungi halaman about.

Posting Komentar untuk "Saya Ditolak saat upgrade akun Google Adsense ke Nonhosted, Kenapa?"

بِسْÙ…ِ اللَّÙ‡ِ الرَّØ­ْÙ…َÙ†ِ الرَّØ­ِيم
السَّلاَÙ…ُ عَÙ„َÙŠْÙƒُÙ…ْ ÙˆَرَØ­ْÙ…َØ©ُ اللهِ ÙˆَبَرَÙƒَاتُÙ‡ُ