Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Kalau Rejeki Tidak Kemana, Xiaomi Redmi 5A


Kadang saya berpikir, keputusan saya kamis lalu melepas Xiaomi Redmi 5A kepada orang lain adalah keputusan keliru dan akan saya sesali. Yup Rabu 3 Januari 2017 saya memenangkan Flash Sale Lazada dan Kamis 4 Januari 2017 adalah hari terakhir pembayarannya. Keliru karena dengan harga Rp. 999.000,- akan sulit bagi saya untuk mendapatkan Smartphone Android dengan kelengkapan seperti Xiaomi Redmi 5A tersebut. Kelirunya lagi karena ada kabar yang menyebutkan bahwa Smartphone Xiaomi Redmi 5A tersebut dijual antara Rp.1,2 juta-1,3 juta. Dengan selisih harga setinggi itu rasanya akan sangat sedih rasanya jika membeli Smartphone yang sama dengan harga lebih mahal.

Kemudian saya berusaha memikirkannya lagi dengan kepala jernih. Tidak apa-apa toh saya mendapatkan sejumlah keuntungan. Jika pada akhirnya saya tidak mendapatkan smartphone murah berkualitas sebagai pengganti Smartphone Lumia 535 punya saya maka ya sudah itu berarti Smartphone Xiaomi Redmi 5A bukanlah Rejeki saya.

Se simpel itu. Sebagai catatan di toko fisik kabarnya Smartphone Xiaomi Redmi 5A dijual 1,2 juta - 1,3 juta. Gila. Padahal harga flash sale nya hanya Rp. 999.000,-. Kapitalisme benar-benar merajalela. Jadi inilah pesan saya, jika kamu tidak mendapatkan Smartphone Xiaomi Redmi 5A lewat flash sale maka lebih baik rasanya jika kamu boikot penjualannya di toko fisik sampai harganya turun kembali.

Rencana ikut Flash Sale Lagi

Hari ini (Rabu, 10 Januari 2017) rencananya saya mau ikutan Flash Sale lagi. Pada Flash Sale kali ini saya berniat untuk membeli Smartphone Xiaomi Redmi 5A tersebut untuk diri saya sendiri. Saya butuh Smartphone baru untuk memenuhi kebutuhan saya sehari-hari dan Smartphone Xiaomi Redmi 5A tersebut adalah pilihan minimal dengan harga minimal juga serta kelengkapan yang menurut saya cukup maksimal jika kita melihat harganya yang Rp. 999.000,-.

Rencana tinggal rencana. Saya gagal ikut Flash Sale Lazada hari ini. Kondisi sinyal yang lagu galau seperti halnya hati ini menjadi persoalan yang menjadi kendala. Baris sinyal menunjukkan sinyal 📶 H full bar namun, entah kenapa tidak bisa digunakan untuk mengakses internet selain free.facebook.com dan WhatsApp.

Ikut Flash Sale pakai Hp lain yang 4G

Awalnya saya pikir masalahnya ada pada Smartphone Lumia 535 punya saya yang belum 4G. Jadi, saya kirimkan Link Pembelian Smartphone Xiaomi Redmi 5A yang semalam telah saya bookmark tersebut kepada saudara kembar saya via WhatsApp. Saudara saya pengguna Smartphone Xiaomi Redmi 4A yang seperti kita tahu sudah mendukung sinyal 4G. Ternyata tetap juga tidak bisa. Ya sudah.
Deka Firhansyah, S.I.P.
Deka Firhansyah, S.I.P. Saya saudara kembar dari Deki Firmansyah, S.E. Seorang pelajar yang masih ingin terus belajar. Biasa di panggil Dek, meski saya lebih suka dipanggil DK atau cukup K. Kami Blogger asal Kota Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan kelahiran Selasa, 29 Maret 1994. Senang berbagi informasi sejak kenal internet dan Facebook kemudian mengantarkan saya mengenal blog. Rutin menulis apa saja yang ingin saya tulis termasuk curhat di blog sejak tahun 2016. Selengkapnya kunjungi halaman about.

Posting Komentar untuk "Kalau Rejeki Tidak Kemana, Xiaomi Redmi 5A "

بِسْÙ…ِ اللَّÙ‡ِ الرَّØ­ْÙ…َÙ†ِ الرَّØ­ِيم
السَّلاَÙ…ُ عَÙ„َÙŠْÙƒُÙ…ْ ÙˆَرَØ­ْÙ…َØ©ُ اللهِ ÙˆَبَرَÙƒَاتُÙ‡ُ